Minggu, 01 Desember 2013

Tips Membeli Kamera Digital

Tips Membeli Kamera Digital
| Tips Membeli Kamera Digital |
Saat ini di pasaran, banyak sekali jenis kamera digital yang beredar dengan berbagai merk dan pilihan. Supaya anda tidak kebingungan, perhatikanlan patokan yang paling utama dalam memberi kamera digital. Inilah Tips Membeli Kamera Digital sebagai acuan :

1. Cek Tulisan Resolusi atau Pixel pada Kamera Digital
Simpelnya adalah, semakin tinggi angka resolusinya yang terdapat pada spek kamera digital akan semakin baik kualitas dari gambar yang akan dihasilkan. Angka Resolusi yang terdapat pada kamera digital akan memiliki hasil kualitas gambar seperti gambar nyata adalah :
a. DSLR sekitar 15-25 megapixel
b. Semi DSL (Kamera Prosumer) sekitar 10-15 megapixel
c. Kamera Saku sekitar 8-10 megapixel

2. Lihat Tipe Baterai atau Power Kamera Digital
Baterai merupakan point penting yang patut kita perhatikan jika niat Anda akan membeli salah satu dari jenis kamera digital yang ada di pasaran, pilihlah kamera digital yang punya ketahanan baterai yang awet. Supaya aman, sebaiknya membeli baterai yang memiliki sistem recharge (bisa diisi ulang dengan daya listrik)

3. Cek Fasilitas atau Feature Kamera Digital
Berbagai jenis dari kamera digital banyak yang menawarkan denagn fasilitas penunjang. Utamanya adalah kamera digital memiliki : Zoom Adjustmen, Crooping, dan memiliki fasilitas ISO. Usahakan mencari kamera digital yang dapat menyimpan bermacam-macam fasilitas yang medekati fasilitas kamera DSLR

4. Sesuaikanlah  dengan Kebutuhan Anda
Ini juga menjadi pertimbangan, agar di sesuaikan dengan jenis kamera digital sesuai kebutuhan Anda, apakah itu untuk fotografer profesional, fotografer Pemula, atau hanya untuk membuat Dokumentasi Wisata Anda yang sangat mudah di kantongi atau di jinjing kemapun anda pergi. Semuanya itu harus disesuaikan dengan keuangan/bujet dan kebutuhan dasar kita.

Nah agar anda lebih memahami kebutuhan untuk berniat membeli kamera digital sekaligus lebih mengenal spesifikasi berbagai jenis kamera digital bisa berkunjung ke webstore online supaya gampang melihat dan mengecek dari internet

Jumat, 29 November 2013

Kamera Digital

Kamera Digital
| Kamera Digital |
Perkembangan teknologi fotografi saat ini sudah memasuki era fotografi digital untuk menggantikan jenis fotografi analog yang memakai film. Fotografi digital benar-benar dapat mengubah wajah dunia fotografi menjadi lebih semarak dan bergairah apalgi fitur-fiturnya telah dipasang di beberapa perangkat seperti HP, Tablet, Laptop

Fotografi digital berupa Kamera Digital merupakan salah satu dari Jenis Kamera Foto yang menggunakan peralatan elektronik untuk mengambil dan merekam gambar menjadi data binari (digital).

Kamera digital dilengkapi dengan fasilitas penyimpanan data serta pengeditan menggunakan PC, juga memiliki kemampuan untuk menampilkan dan meghapus gambar secara langsung pada kamera digital.

Kamera digital kini lebih digemari dibandingkan dengan kamera film sesuai dengan perkembangan zaman. Fitur-fitur yang tidak dimiliki oleh kamera analog menjadikan Kamera Digital semakain meningkat penjualannya di seluruh belahan dunia ini. Begitu banyak pilihan Jenis Kamera Digital saat ini membuat sebagian orang termasuk saya :) agak susah menentukan pilihan Kamera.

Blog ini berusaha menuntun Anda untuk bisa menetukan pilihan agar dapat memiliki kamera sesuai keinginan kita. Apa arti istilah-istilah pada brosur Kamera Digital yang ditawarkan ? Apa Kegunaan Spesifikasi yang ditawarkan Produsen untuk kita ?, begitu banyak lagi hal-hal yang perlu kita tanyakan dan kita pahami supaya semakin Mahir dan Profesional sebagai seorang Fotografer, ikuti dan baca artikelnya di Meu Sitemaps/Daftar Isi ya ...

+++++++++ INFO PENTING +++++++++

Anda Belum Memiliki Kamera ? atau Anda Ingin Mengganti Kamera Sesuai Keinginan Anda ?, Cek Spesifikasi, Harga Promo, dan Pilih Berbagai Jenis Kamera Anda di Webstore Online Terpercaya di Indonesia Sambil Belajar Melihat Spesifikasi Kamera.

lazada.co.id

Fotografer

Hasil Karya Fotografer
| Hasil Karya Fotografer |
Apa itu Fotografer ? kayaknya sudah tidak asing lagi mendengar sebutan kata ini kan ? tetapi supaya lebih afdol sesuai dengan judul artikelnya tidak salah kalau mengartikan dulu arti dari kata fotografer.

Fotografer adalah orang yang melakoni kegiatan fotografi untuk menghasilkan sebuah karya foto yang menarik dan memiliki makna sehingga peran sorang fotografer sangat penting dalam menghasilkan karya seni berupa foto. Foto yang bernilai seni tidak harus foto suatu pemandangan alam yang indah ataupun wajah yang cantik seorang gadis, tapi foto yang bernilai seni  bisa berupa foto situasi desa yang kumuh, foto wajah seorang tua berwajah keriput.

Ada 2 (dua) jenis fotografer yaitu :

  1. Fotografer Amatir : Fotografer amatir menjadikan fotografi sebagai hobi, kesenangan pribadi, dan masalah biaya biasanay tidak menjadi soal yang penting hatinya senang, gembira, atau terhibur. Benar demikian :) ?
  2. Fotografer Profesional : Fotografi dijadikan sebagai profesi atau pekerjaan dalam mencari uang sehingga fotografer ini membekali diri dengan keahlian fotografi yang memadai baik secara teori maupun praktek fotografi.
lazada
Keindahan suatu foto, selain di dipengaruhi seorang fotografer, beberapa faktor  lain yang mempengaruhi hasil keindahan karya seni foto adalah : Peralatan memotret, Situasi pemotretan, dan Objek dari yang di potret.

Kalau kita sarikan, inilah 4 Faktor Mempengaruhi Keindahan Hasil Foto :

  1. Peralatan Memotret
  2. Situasi Pemotretan
  3. Objek Yang Di Potret
  4. Fotografer

Fotografi

Hasil Fotogarfi
| Hasil Fotogarfi |
Fotografi kata yang tidak asing lagi bagi kita, karena segala kegiatan yang kita lakukan tidak pernah lepas dari kata Fotografi. Kemanapun kita pergi, dimanapun kita berada, fotografi selalu menyertai kita, baik saat sedang melakukan perjalanan wisata, perjalanan dinas kantoran, atau kegiatan perayaan ulang tahun, melaksanakan wisuda, dll pasti yang menjadi bagian penting dari aktifitas kita adalah Fotografi

Sejak munculnya kamera dengan film flexibel, fotografi menjadi kegiatan yang sangat digemari di seluruh dunia, apalagi sejak mulculnya film berwarna semakin mengubah wajah dunia fotografi menjadi lebih ceria, meskipun foto hitam putih menjadi pilihan elegan dalam setiap pemtretan.

Pengetahuan akan jenis kamera dan karakteristiknya akan menambah pengetahuan untuk pengambilan gambar dengan kamera. Teori-teori fotografi merupakan batasan dan arahan bagi kita untuk menghasilkan sebuah karya foto yang menarik dan memiliki makna. Picture to the talking merupakan fakta bahwa fotografi mampu menyampaikan pesan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata seperti keindahan sunset dan keindahan sunrise, getaran emosi dari foto seorang jurnalistik.

Lalu apa arti dari fotografi itu ?

Istilah fotografi pertama kali dikenalkan oleh seorang ilmuwan Inggris bernama Sir John Herschell, dalam makalahnya yang dipresentasikan dihadapan Royal Socity tanggal 14 Maret 1839 dengan judul " Note on the art of photography, or the application of the chemical rays of light to the purpose of  pictorial representation ". Sir John Herschell juga menciptakan istilah " Postif/Negatif " dan " Snapshot "

lazada
Fotografi berasal dari kata Photos (Sinar/Cahaya) dan Graphos (Mencatat/Melukis) sehingga secara harfiah fotografi berarti mencatat atau melukis dengan sinar atau cahaya. Fotografi adalah Seni yaitu pemotretan yang menghasilkan karya foto yang indah dan bernilai seni tingggi.

Fotografi bisa dinikmati oleh siapapun sehingga membuat penikmatnya tertawa oleh kelucuannya, kagum oleh keindahannya, pengalaman bathin akibat kesan yang ditimbulkan oleh foto tersebut. 

Pls Like Biar FotoMu Terpampang

Powered By Tips Mahir Fotografer